Rabu, 07 November 2007

HAAC ?

HAAC singkatan dari HMM Akrind Aeromodelling Club. Merupakan tempat dimana teman-teman PECINTA DIRGANTARA bisa bergabung dan dapat mengembangkan hobi, bakat IPTEK dan menambah pengetahuan tentang dunia Aeromodelling serta sambil berkreasi bersama kami.
HAAC – HMM Akprind Aeromodelling Club, mengajak anda semua sekalian untuk datang langsung ke markas HAAC, setiap hari, 09.00 – 18.00 kami selalu menunggu kadatangan Teman-teman untuk ikut bergabung dengan kami dan mencoba olah raga dirgantara ini.

Di sini teman-teman akan dilatih bagaimana merancang, membuat dan menerbangkan pesawat model secara lengkap sampai tuntas dan teman-teman juga akan mendapatkan banyak teman dari semua lapisan masyarakat. Dengan landasan pacu sepanjang kurang lebih 150 m, HAAC menjadi tempat yang tepat dan ideal untuk pemula maupun pilot berpengalaman. Club ini juga sangat cocok untuk sarana Riset, Perancangan/Penelitian, belajar membuat pesawat model, serta berlatih menerbangkan pesawat-pesawat model berukuran antara 1 sampai 2,5 meter dalam melakukan gerakan-gerakan aerobatik yang sangat indah, yang juga dapat dinikmati oleh kita semua.
Sebagai salah satu olah raga yang baru berkembang di Indonesia. Aeromodelling ini dapat dinikmati oleh semua lapisan masyarakat. Bahkan merupakan salah satu cabang olahraga yang dipertandingkan di PON. Dengan anggota yang berusia mulai dari 17 tahun, HAAC berusaha untuk dapat memasyarakatkan olah raga dirgantara ini.

Tidak ada komentar: